You can replace this text by going to "Layout" and then "Page Elements" section. Edit " About "

Bantul: The Harmony of Nature and Culture

Kabupaten Bantul mengkenalkan brand barunya dengan slogan “Bantul The Harmony of Nature and Culture”. Brand tersebut diharapkan bisa menjadi ajang promosi potensi kabupaten ini sebagai tempat investasi dan tujuan wisata dalam era pasar bebas di 2015.

Brand Bantul didominasi warna hijau yang memiliki makna pada kehidupan berkelanjutan. Ditambah warna biru berarti air yang menjadi pelengkap kehidupan agraris, cokelat berasosiasi pada potensi tanah untuk produksi tanam dan olahan industri, serta abu-abu berasosiasi pada dinamika dan harapan.


Bentuk gentong gerabah menggambarkan hasil usaha budi daya akal dan pikiran ditopang dengan usaha bekerja. Konsep aman, tertib dan sehat tergambar pada urutan simbol yang mengikuti pola teratur dari hulu ke hilir atau pantai. Sementara bentuk elastis dan dinamis memberi kesan luasnya keterlibatan masyarakat dalam membangun wilayah.


Brand baru ini juga menegaskan komitmen Bantul menjadi daerah tujuan wisata utama di DIY. Bantul akan mengedepankan pola kehidupan bernilai tinggi di semua lini.


Bupati Bantul Sri Suryawidati mengatakan brand Bantul merupakan abstraksi dari konsep lingkungan fisik, hayati, dan ekonomi sosial budaya. Diharapkan brand ini mampu memajukan kehidupan masyarakat dengan mempromosikan dan membangun citra positifnya. Semangat brand Bantul perlu digelorakan di setiap masyarakat. Hal itu diatur dalam Peraturan Bupati (Perbup) No. 69 Tahun 2013 tentang Brand Kabupaten Bantul. Brand ini harus mampu menjadi semangat dan filosofi Kabupaten Bantul.

No comments:

 

Search

Populer

Clustrmaps

Pengunjung

Powered by Blogger.